Resep Tumis Kailan Jamur Kancing

Pada kali ini kita akan coba memasak Tumis Kailan Jamur Kancing. Hemm... Sepert
i apa ya rasanya? mari langsung saja kita coba.

Bahan:
tumis jamur
  • Kailan sebanyak 250 gr, dipotong-potong ukuran 3 cm.
  • Jamur Kancing sebanyak 200 gr
  • Bawang putih 4 siung, diiris kemudian digoreng
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu-bumbu
  • Bawang putih 4 siung dicincang kasar
  • Bawang merah 3 siung dicincang kasar
  • Cabai merah 4 buah diiris-iris
  • Jahe 2 cm di pecahkan (geprek)
  • Saus tiram 2 sendok makan
  • minyak wijen setengah sendok teh
  • Daun salam 2 lembar
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya.

Cara Membuat
  • Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan Jahe, daun salam, cabai merah lalu aduk hingga layu. Masukkan Kailan dan Jamur kancing, aduk-aduk, tambahkan air lalu masak hingga layu.
  • Tambahkan Saus tiram, minyak wijen, gula dan garam.Aduk hingga kuah habis. Angkat dan susun di piring saji. Taburi bawang putih goreng di atasnya.
Jadilah Tumis Kailan Jamur Kancing istimewa.. Selamat mencoba
thumbnail
Judul: Resep Tumis Kailan Jamur Kancing
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Kuliner :

0 comments:

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz